10/22/18

Salah satu guru SMPN 1 Patean masuk dalam TOP 52 PNS Inspiratif 2018


Puji syukur kepada Tuhan yang Maha Esa,  berkat doa dan dukungan segenap keluarga besar SMPN 1 Patean, salah satu guru SMPN 1 Patean Bapak Widi Astiyono, S.Ag yang juga pembina extrakurikuler Broadcasting dan TIK di SMPN 1 Patean, masuk dalam 52 besar PNS INSPIRATIF 2018 tingkat nasional, setelah lolos dari lubang jarum di antara 4057 nominator. Untuk itu dengan segala kerendahan hati, mohon partisipasi bapak dan ibu saudara, para sahabat dan pembaca sekalian, silakan ajak semua teman-teman dan keluarga anda, agar beliau lolos ke Tahap berikutnya,

Caranya,
  1. Bapak Ibu melakukan Vote kepada beliau dengan masuk ke link web: https://partner.genpi.co/votepns/step1, Klik Star Vote, kemudian cari Nomor 49, Klik Vote.
  2. Bapak dan ibu memberikan masukan dan informasi positif mengenai rekam jejak beliau ke Email: anugerahasn2018@gmail.com. Sebagai referensi bapak ibu bisa membuka profile, karya dan segala sesuatu lainnya tentang bapak Widi Astiyono di:
Link Instagram Usulan PNS Inspiratif:






Baru baru ini bapak Widi Astiyono juga telah berhasil membimbing siswa siswi SMPN 1 Patean dalam Lomba Mapel Pendidikan Agama Buddha dan berhasil meraih prestasi, antara lain
  1. Juara 1 Lomba Cerdas-cermat tingkat Karesidenan Semarang atas nama Anjalika Rahma Ananda;
  2. Juara 1 Lomba pelafalan Dhammapada tingkat Karesidenan Semarang atas nama Rio Tegar Saputra;
  3. Juara 1 Lomba Cerdas cermat tingkat Provinsi Jawa Tengah atas nama Anjalika Rahma Ananda, dan;
  4. Juara 2 Lomba pelafalan Dhammapada tingkat Provinsi Jawa Tengah atas nama Rio Tegar Saputra


Besar harapan kami bila bapak/ibu berkenan mendukung Bapak Widi Astiyono. Atas perhatian dan dukungannya diucapkan terimakasih.

7/09/18

SMP Negeri 1 Patean _ IHT 2018



Sebanyak 60 guru dan Karyawan SMP Negeri 1 Patean mengikuti In House Training di gedung Laboratorium SMP Negeri 1 Patean Kabupaten Kendal. Patean  10 - 13 Juli 2018.
Kegiatan yang bertema  “Review KTSP dan Pengembangan Media Pembelajaran Guru Tahun 2018” itu dihadiri  Kepala Dinas Kabupaten Kendal, Pengawas SMP Kabupaten Kendal, Beserta Pejabat lain dan para Tutor yg mumpuni.
Drs. Agus Rifai, MPd. menyampaikan bahwa kegiatan IHT yang digelar oleh SMP Negeri 1 Patean bisa menjawab tantangan kedepan.
Ditempat sama,  kepala SMP Negeri 1 Patean, Drs. Christhopher SUsanto mengatakan bahwa IHT yang dilaksanakan selama empat hari (10-13 Juli 2018) ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru agar dapat meningkatkan Profesionalisme guru sesuai dengan konsep, strategi, dan karakteristik sekolah.


7/01/18

NOMINASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SMPN 1 PATEAN TAHUN 2018



Berikut kami sajikan daftar Nominasi Update per 5 Juli 2018 atau Rangking sementara Penerimaan Peserta Didik Baru
SMP N 1 Patean Tahun Ajaran 2018 / 2019.

Nb : Mohon Maaf, bagi pengguna android yang tidak bisa menampilkan halaman Nominasi seperti di bawah, maka dapat langsung masuk Gogle drive dengan click DI SINI
Dengan Kolom Warna "Kuning" adalah JURNAL PPDB SE-EKS KAWEDANAN SELOKATON,
Kolom Warna " Hijau " adalah JURNAL PPDB LUAR EKS KAWEDANAN SELOKATON,
dan Kolom warna " Merah " adalah PESERTA YANG NILAINYA DI BAWAH GARIS untuk itu berkas dapat diambil di Panitia PPDB SMP Negeri 1 Patean.
jangan lupa tinggalkan komentar di bawah,
terimakasih,.......


`

NOMINASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SMPN 1 PATEAN TAHUN 2017

Berikut kami sajikan daftar Nominasi per 5 Juli 20178 atau Rangking sementara Penerimaan Peserta Didik Baru
SMP N 1 Patean Tahun Ajaran 2017 / 2018.

Nb : Mohon Maaf, bagi pengguna android yang tidak bisa menampilkan halaman ini, dapat langsung click DI SINI  , dan bagi yang membutuhkan file pdf dapat di download DI SINI
Dan dapat dibuka penuh dengan click simbol kotak kecil sebelah kanan, seperti tanda panah ini :
Dengan Kolom Warna "Kuning" adalah JURNAL PPDB SE-EKS KAWEDANAN SELOKATON
dan Kolom Warna " Hijau " JURNAL PPDB LUAR EKS KAWEDANAN SELOKATON
kemudian tinggalkan komentar di bawah, terimakasih,.......

 
`

5/06/18

CamScanner, Apl Scanner Android


Mungkin ada yang baru sekali ini mendengar tentang CamScanner. Apa itu CamScanner?
CamScanner adalah aplikasi yang sangat berguna dan kaya fitur yang memungkinkan kamu melakukan scan dokumen, bahkan membuat file PDF.
Di era dengan kemajuan teknologi saat ini, apa lagi yng bekerja dibidang perkantoran atau instansi, CamScanner sangatlah berguna untuk melengkapi isi Gadget / android anda.
Aplikasi ini cukup ringan yang kira – kira Cuma 55MB, akan tetapi akan sangat berguna bagi yang membutuhkan ( misal untuk scan foto, ijazah, dan data – data yang lainya).
Ok, daripada bicara panjang lebar silakan pasang CamScanner  di android anda sekarang dengan clik di sini, atau bisa diunduh langsung mealui Gogle PlayStore

3/26/18

INGIN KONFERSI FILE PDF KE JPG? Ini solusinya

Berikut yang akan SMP 1 Patean Breaking News bahas adalah mengenai " cara konfersi file PDF ke gambar JPG atau ke dalam file word, excel dll( mc office ).

Sebernarnya banyak sekali fasilitas download software / aplikasi konferter untuk mengatasi masalah tersebut. Tapi menurut Admin SMP 1 Patean Breaking News kalau harus download kemudian intal di komputer panjenengan semua maka tidak begitu efisien, kenapa?
1. Ribet, karena terlalu banyak langkah yang harus di lalui misalkan harus download, mencari file hasil download, dan menginstal ( membingungkan untuk pemula )
2. Menambah beban komputer karena harus di instal di komputer sementara penggunanya tidak tiap hari, atau dengan kata lain belum tentu 1 bulan sekali, jadi mungin tidak perlu di instal atau di tanam di komputer. ( apa lagi kalau komputer bukan punya sendiri, mau nginstal sembarangan kan gak enak, he2...... )

Solusi?
Tanpa harus menginstal di komputer kita bisa menggunakan fasilitas online dan tentunya gratis, caranya mudah, bahkan pemulapun dapat mengoperasikanya. dan tentu saja mungkin juga ada kekuranganya apa lagi fasilitas gratis. ( sesuai ungkapan " di dunia ini gak ada yang sempurna " )

Nah dari pada berlama - lama, langsung saja kita menuju Konferter pdf ke jpg tersebut. tapi kali ini admin tidak akan membagigkan tutorialnya, cukup kami alihkan langsung ke web fasilitas PDF To Image. Disana nanti sudah ada beberapa petunjuk pengoperasianya dan kami kira mudah di pahami.
Ok langsung saja untuk menuju web. tersebut SILAKAN CLICK PADA GAMBAR DI ATAS atau cukup click disini maka akan langsung menuju TKP. Nah kiranya sekian dulu dan selamat mencoba, jangan lupa tinggalkan komentar. terima kasih

2/14/18

Karya-karya bersama Video Klip dan Film Pendek Siswa-siswi SMPN 1 Patean

Berikut ini link Youtube karya-karsa bersama siswa siswi SMP N 1 Patean yang berupa Video Klip dan Video Film Pendek:

1. Film Pendek, Judul Indahnya Negeriku

2. Film Pendek, Judul: Lake Best Friend


3. Video Klip Lipsing, Oleh Alya


4. Video Klip Lipsing, Oleh Myasifa


5. Video Klip Lipsing, Oleh Intan


6. Video Klip Lipsing, Oleh Dita


7. Video Klip Lipsing, Oleh Arvia


8. Video Klip Lipsing, Oleh Puput


9. Video Klip Lipsing, Oleh Salsabila


10. Video Klip Lipsing, Oleh Anisa Kumalasari


11. Video Reportase, Oleh Restu Ega dkk


12. Video Film Pendek Bahasa Jawa, Oleh Myasifa dkk


13. Video Reportase, Oleh Sinta Ratna dkk


14. Video Film Pendek  Bahasa Jawa


15. Video Klip Lipsing, Oleh Sinta Ratna


16. Video Pembelajaran, Oleh Anjalika Rahma Ananda dkk

17. Video Pembelajaran, Oleh Neo Santaera dkk

18. Video Klip Lipsing, Oleh Anisa Milenia

19. Film Pendek Arti Sahabat - 2019

Karya-karya siswa-siswi SMPN 1 Patean tersebut atas arahan dari Tim SBC Kendal yang membimbing ekstrakurikuler Broadcasting. Siswa-siswi yang berperan dalam video tersebut sebagian sudah menjadi alumni dan melanjutkan ke jenjang SMA/SMK. Sebagian masih duduk di kelas 9. Semoga menginspirasi.

1/26/18

Kepala SMPN 1 Patean Mengikuti Kegiatan Menemubaling IGI di SMAN 1 Patean Kendal

Bapak C. Susanto (Tengah) Kepala SMPN 1 Patean bersama Founder Menemubaling (Baju Putih) dan Bapak Isa Anshori (berpeci) Kepala SMAN 1 Patean Kendal


Hari Jumat tanggal 26 Januari 2018 bertempat di ruang aula SMA Negeri 1 Patean Kabupaten Kendal, dilaksanakan kegiatan Workshop Menemubaling. Workshop ini adalah memperkenalkan dan melatih para peserta menulis dan membaca dengan metode Menemubaling, yaitu Menulis dengan Mulut dan Membaca dengan Telinga. Sebagai nara sumber kegiatan adalah Bapak Mampuono, S.Pd, M.Kom yang sekaligus merupakan Founder dan Penemu Metode Menemubaling. Bapak Mampuono juga sebagai Sekretaris Jenderal Ikatan Guru Indonesia (IGI). 

Nara Sumber Bapak Mampuono didampini Wasekjen IGI bersama Kepala BP2MK Wilayah 1 (Tengah) dan Bapak Supriyono, Pengawas SMA/SMK kabupaten Kendal serta Bapak Isa Anshori, Kepala SMAN 1 Patean Kendal

Foto bersama Nara sumber, Wasekjen IGI, Kepala SMA 1 Patean dan Pengawas SMA/SMK Kabupaten Kendal

Hadir pada kesempatan ini adalah Kepala BP2MK Wilayah 1 dan Pengawas SMA/SMK Wilayah Kabupaten Kendal serta Bapak Widi Astiyono, S.Ag, M.Pd, Wasekjen IGI Bidang Peningkatan Mutu Pendidikan sekaligus Founder Kanal Pelatihan IGI Sagusavi (Satu Guru Satu Video Pembelajaran) yang merupakan salah satu guru di SMPN 1 Patean. Para peserta terdiri dari para guru dari SMAN 1 Patean, Kepala Sekolah dan Guru SMP/MTs, PKbm se-Kecamatan Patean Kabupaten Kendal dan Kecamatan Bejen Kabupaten Temanggung. 

Narasumber menyampaikan Materi




Foto bersama di akhir kegiatan

1/12/18

Salah satu guru SMP N 1 Patean Menerima Sertifikat Pelatih Nasional Dari Dirjen GTK Kemdikbud RI

Bapak Widi Astiyono, menerima Sertifikat Pelatih Nasional dari Bapak Hamid Muhammad,
Dirjen Dikdasmen Kemdikbud RI sekaligus Plt. Dirjen GTK Kemdikbud RI
Pada tanggal 05 - 07 Januari 2018 telah dilaksanakan kegiatan Temu Nasional Pelatih 2018 di Gedung A Lantai 3 Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Dalam acara tersebut ada empat guru peserta yang berasal dari Kabupaten Kendal, salah satunya adalah Bapak Widi Astiyono, S.Ag, M.Pd yang merupakan salah satu guru di SMP Negeri 1 Patean kendal.

Bapak Widi Asstiyono bersama Bapak Gatot Hari Prawiro, Direktur SEAMEO ASEAN
Di kegiatan ini Bapak Widi Astiyono mempresentasikan kanal pelatihan yang beliau dirikan yaitu SAGUSAVI, Satu Giuru Satu Video Pembelajaran di hadapan tim GTK Kemdikbud RI. hadir pada kegiatan tersebut Bapak Hamid Muhammad selaku Dirjen Dikdasmen Kemdikbud yang juga sekaligus sebagai Plt. Dirjen GTK Kemdikbud, memberikan sambutan, membuka acara dan menyerahkan sertifikat Pelatih Nasional kepada semua peserta yang hadir dalam kegiatan Temu Pelatih Nasional dan Pengukuhan Pelatih Nasional yang di di selenggarakan oleh Ikatan Guru Indonesia (IGI).

Ketua Umum Ikatan Guru Indonesia bapak Muhammad Ramli Rahim Bersama Sekjen IGI, bapak Mampuono sekaligus Founder Menemubaling berpose membawa sertifikat Rekor MURI Menemubaling

Temu Pelatih Nasional tersebut sebenarnya hanya dilaksanakan dua hari, yaitu pada tanggal 05 dan 06 Januari 2018. Dan pada Tanggal 07 Januari dilaksanakan kegiatan Pemecahan Rekor Muri, Guru Menuliis dengan Metode Menemubaling (Menulis dengan mulut dan membaca dengan telinga). Founder dari Menemubaling adalah bapak Mampuono, S.Pd, M.Kom. Kegiatan ini berhasil memecahkan rekor Muri, dengan catatan 436 karya sah dihasilkan oleh guru di seluruh Indonesia yang dibuat dengan metode Menemubaling tersebut.

Bapak Widi Astiyono, berpose dengan membawa sertifikat MURI Menemubaling
Semoga hal tersebut dapat memberi motivasi dan inspirasi bagi rekan-rekan gurlu lainnya untuk lebih maju dan berkomitmen untuk memajukan pendidikan.